Rabu, 28 Desember 2022

DOWNLOAD SOAL PAS SANITASI HYGIENE JURUSAN PERHOTELAN KELAS 10 SEMESTER 2 BESERTA KUNCI JAWABAN

Soal Sanitasi Hygiene Kelas 10 – Halo sobat SMK, Selamat datang kembali di blog dunia SMK 70. Jika pada artikel sebelumnya kami membahas tentang Soal UAS Komunikasi Industri Pariwisata, maka di artikel kali ini kami akan melanjtkan membahas tentang Soal UAS Sanitasi hygiene Kelas 10 Semester 2.

contoh soal sanitasi hygiene

Sanitasi Hygiene adalah salah satu mata pelajaran produktif jurusan perhotelan di kelas 10. Kami membuat artikel Soal Sanitasi Hygiene untuk membantu kawan-kawan dalam mempersiapkan ujian akhir semester agar bisa meningkatkan motivasi belajar dan nilai yang memuaskan.

Artikel yang kami buat berisi 25 Soal Pilihan Ganda Sanitasi Hygiene dan 5 Soal Essay Sanitasi Hygiene. Baik langsung saja berikut kami sajikan soal tersebut untuk kawan-kawan semua.
 

Soal Pilihan Ganda Sanitasi Hygiene

1. Beberapa masalah pokok dalam kesehatan kerja seperti dibawah ini, kecuali …..
a. Waktu kerja
b. Makan tidak teratur
c. Masalah kesehatan
d. Penerangan dalam tempat kerja
e. Pekerja wanita

2. Suatu system perlindungan anak menanggulangi risiko social secara langsung mengakibatkan penghasilan tenaga kerja disebut …..
a. ASKES
b. JAMKESMAS
c. ASTEK
d. JAMNAS
e. JAMSOSTEK

3. Beberapa aspek yang bukan merupakan hubungan antar manusia/human relation dibawah ini, kecuali …..
a. Kerapian seseorang
b. Kebersihan lingkungan
c. Suasana yang menyenangkan
d. Gaya berpakaian (style)
e. Aroma yang enak

4. Berikut ini yang bukan pencegahan pencemaran lingkungan adalah …..
a. Pembasmian serangga secara teratur
b. Garbage cooling room
c. Sampah harus dipisahkan
d. Minyak tidak boleh dibuang kesaluran air
e. Mengurangi obat cuci dan disinfektan

5. Beberapa cara melindungi diri terhadap infeksi dan penyakit seperti dibawah ini, kecuali …..
a. Cuci bagian yang terkena cairan berbahaya dengan sabun dan air
b. Lindungi luka dengan tertutup
c. Hindari memungut sampah tajam secara langsung
d. Menggunakan hand glove saat membersihkan barang – barang berbahaya
e. Bahan mentah dan bahan jadi campur jadi satu

6. Yang tidak termasuk luka mekanis dibawah ini, yaitu …..
a. Luka terjepit
b. Luka lecet
c. Luka iris
d. Patah tulang
e. Luka potong

7. Kesempurnaan keadaan jasmani, rohani, dan kemasyarakatan merupakan makna sehat menurut …..
a. UU Pokok Kesehatan RI No. 9 Tahun 1960
b. PM Tenaga Kerja & Transmigrasi No. Per. 02/Men/1980
c. PM Tenaga Kerja & Transmigrasi No. Per. 01/Men/1981
d. PM Tenaga Kerja & Transmigrasi No. 03/MEN/1982
e. Semua salah 

8. Pemeriksaan awal calon tenaga kerja sebelum mereka memasuki dunia kerja meliputi hal yang bukan termasuk dibawah ini, yaitu …..
a. Anamnesis
b. Pemeriksaan penyakit turunan
c. Pemeriksaan mental
d. Pemeriksaan fisik
e. Pemeriksaan laboratorium 

9. Undang – Undang No. 1 Tahun 1970 tentang Keselamatan Kerja pada pasal 1 menyatakan bahwa tempat kerja ialah …..
a. Semua ruangan di area kerja
b. Semua tempat yang dijadikan tempat kerja
c. Semua area di lingkungan kerja
d. Tempat spesifik jenis pekerjaan tertentu
e. Pemeriksaan laboratorium 

10. Hal yang bukan merupakan lingkup kesehatan ruang kerja adalah …..
a. Sirkulasi udara
b. Pencahayaan ruangan
c. Kecukupan air bersih
d. Penanganan limbah perusahaan
e. Kecukupan bahan makanan 

11. Salah satu contoh dari penerapan yang salah tentang hygiene dan sanitasi di hotel, kecuali …..
a. Semua juru masak menggunakan apron (celemek)
b. Pembersihan dengan menggunakan bahan pembersih
c. Peralatan hidang yang sangat terawat kebersihannya
d. Pelayanan restoran menggunakan rompi pakaian
e. Pembersihan tempat sampah hotel di dalam kamar mandi 

12. Sampah menurut jenis bahan dasarnya terbagi dua, yaitu sampah organic dan sampah non organic. Berikut adalah contoh dari sampah organic …..
a. Kertas kantong belanja
b. Paralon
c. Plastik kresek
d. Kaleng cat
e. Pecahan kaca 

13. Sementara itu, yang termasuk sampah non organic  adalah …..
a. Kertas kantong belanja
b. Kaleng cat
c. Pecahan kaca
d. Nasi basi
e. Daun bunga 

14. Beberapa factor yang tidak mempengaruhi penglihatan menurut Dyer Morris (1990) adalah …..
a. Usia
b. Cahaya
c. Derajat kesilauan
d. Ukuran pupil
e. Ukuran benda 

15. Apabila penerangan buatan menyebabkan kenaikan suhu dalam tempat kerja maka suhu itu tidak boleh naik melebihi …..
a. 30 derajat celcius
b. 22 derajat celcius
c. 36 derajat celcius
d. 33 derajat celcius
e. 32 derajat celcius 

16. Food hygiene menitikberatkan pada makanan yang mudah membusuk, seperti …..
a. Daging
b. Beras
c. Tepung
d. Kacang – kacangan
e. Makanan kaleng 

17. Ilmu yang mempelajari ilmu manusia dalam kaitannya dengan pekerjaan mereka disebut dengan istilah …..
a. Grooming
b. Greeting
c. Ergonomy
d. Hospitality
e. Argonomy 

18. Penyakit paru dan saluran pernapasan (bronkopulmoner) banyak ditemukan pada bidang kerja yang mengolah bahan dasar …
a. Kertas
b. Asbes
c. Kapas
d. Pasir
e. Kaca 

19. Penyakit kanker paru banyak diidap oleh pekerja yang mengerjakan olahan bahan ….
a. Kertas
b. Asbes
c. Kapas
d. Pasir
e, Kaca 

20. Stress adalah penyakit yang menyerang bagian ….. manusia.
a. Kuku
b. Sendi
c. Kulit
d. Mata pencaharian
e. Psikologis 

21. Undang – undang Keselamatan Kerja ditujukan untuk tindakan …..
a. Kuratif
b. Protektif
c. Preventif
d. Destruktif
e. Kumulatif 

22. Alat yang dipasang diseluruh ruangan termasuk koridor dalam antisipasi bahaya kebakaran adalah …..
a. ROR (rate of rise)
b. Deteksi nyala
c. Deteksi asap
d. Water sprinkle
e. Deteksi api 

23. Berikut ini beberapa masalah pokok dalam kesehatan kerja, kecuali …..
a. Waktu kerja
b. Makan tidak teratur
c. Masalah kesehatan
d. Penerangan dalam tempat kerja
e. Pekerja wanita 

24. Ciri – ciri kulit sensitif seperti di bawah ini, kecuali …..
a. Memiliki bercak – bercak sisik
b. Alergi terhadap zat tertentu
c. Mudah terkena gangguan
d. Pembuluh darah menonjol
e. Tampak berkilat 

25. Pencegahan pencemaran lingkungan seperti dibawah ini, kecuali …..
a. Pembasmian serangga secara teratur
b. Garbage cooling room
c. Sampah harus dipisahkan
d. Minyak tidak boleh dibuang ke saluran air
e. Mengurangi obat cuci dan desinfektan

Soal Essay Sanitasi Hygiene

1. Jelaskan pengertian dari Hygiene. 

2. Jelaskan pengertian dari Sanitasi. 

3. Tuliskan yang kalian ketahui tentang bakteri yang memberikan kebaikan pada kesehatan manusia.

4. Tuliskan contoh penerapan K3 pada industri hotel. 

5. Tuliskan beberapa alat peralatan untuk antisipasi kebakaran di tempat kerja.

Bagi rekan-rekan guru yang memerlukan file wordnya silahkan bisa download di sini secara gratis, SOAL PAS SANITASI HYGIENE KELAS 10 SEMESTER 2 DAN KUNCI JAWABAN

Demikianlah artikel tentang Soal UAS Sanitasi Hygiene Kelas X Semester Genap. Semoga bisa bermanfaat untuk kita semuanya. Terimakasih sudah membaca artikel dari blog kami ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel