Tes kerja Matematika – Halo kawan-kawan semua yang sekarang sedang berjuang mencari pekerjaan. Pada artikel kali ini kami akan berbagi sedikit informasi yang berkaitan dengan salah satu tes kerja yaitu psikotes matematika dasar bentuk soal cerita.
Soal psikotes matematika dasar sering kali menjadi faktor hambatan kawan-kawan saat mengikuti seleksi pekerjaan baik tes alfamart, tes indomaret, tes di bank, ataupun tes di perusahaan yang besar. Setiap tahun pasti akan ada lowongan pekerjaan untuk itu kawan-kawan harus mempersiapkan diri secara matang agar bisa bersaing dengan yang lain.
Artikel ini kami buat semata-mata untuk membantu kawan-kawan yang mungkin lemah dalam tes matematika. Semoga artikel ini bisa bermanfaat untuk kawan-kawan semua dan bisa mengantarkan lolos dalam seleksi pekerjaan di manapun.
1. Jarak kota A ke kota B 200 km. Sebuah mobil bergerak dari kota A ke kota B dengan kecepatan rata-rata 20 km/jam. Kemudian, sebuah mobil lain bergerak dari kota B ke kota A dengan kecepatan rata-rata 20 km per 30 menit. Setelah berapa km-kah dari kota B kedua mobil itu bertemu?
A. 60 km
B. 80 km
C. 100 km
D. 120 km
E. 160 km
2. Toko buku menjual alat tulis-menulis dengan harga Rp88.500,-. Jika toko buku itu menerima komisi 33,2% dari harga penjualan, berapakah jumlah uang komisi yang diterimanya?
A. Rp29.382,-
B. Rp40.000,-
C. Rp50.000,-
D. Rp62.000,-
E. Rp70.000,-
3. Berdasarkan hasil angket yang dilakukan terhadap 250 responden, sebagai berikut: 60 responden setuju bila perjudian dilokalisasi, dan 110 responden setuju perjudian harus dihapuskan. Di samping itu, ada pula 100 responden yang abstrain. Maka, banyaknya responden yang setuju perjudian dilokalisasi dan dihapuskan adalah ....
A. 20
B. 50
C. 70
D. 80
E. 40
4. Dalam suatu pertemuan jumlah peserta yang berusia di atas 30 tahun dua kali lebih banyak dari peserta yang berusia di bawah 50 tahun. Jika jumlah seluruh peserta 250 orang dan jumlah yang berusia di bawah 30 tahun ada 75 orang, maka berapa persenkah jumlah peserta yang berusia 30 tahun?
A. 10 %
B. 30 %
C. 55 %
D. 60 %
E. 70 %
5. Seorang buruh dari pukul 08.00 sampai pukul 16.00 dengan mendapat upah Rp800,- per jam. Bila dia bekerja lembur akan mendapat tambahan sebesar 1/2 dari upahnya untuk tiap jamnya. Jika dia mendapatkan upah Rp8.000,- pada hari itu, pukul berapa dia pulang kerja?
A. 16.30
B. 16.40
C. 17.00
D. 17.20
E. 15.55
6. Kota P mempunyai penduduk sebanyak 400.000 orang yang setiap tahun penduduknya bertambah 20.000 orang. Kota M mempunyai penduduk 1.250.000 orang yang setiap tahun penduduknya berkurang 30.000 orang. Berapa tahun lagikah kedua kota itu menjadi sama?
A. 13 tahun
B. 14 tahun
C. 16 tahun
D. 17 tahun
E. 20 tahun
7. Seorang karyawan mengendarai sepeda motornya sejauh 40 km ke tempat kerjanya setiap pagi dalam waktu 55 menit. Pada suatu pagi, dia terlambat 7 menit dari biasanya. Berapakah kecepatan yang harus ditempuhnya supaya dia sampai di tempat kerjanya seperti waktu biasanya?
A. 42 km/jam
B. 45 km/jam
C. 48 km/jam
D. 50 km/jam
E. 35 km/jam
8. Seorang tukang ketik menggunakan lembaran kertas ukuran 20x30 cm. Ia menyisakan kertas untuk garis tepi kiri 4 cm, garis tepi bagian kanan 3 cm, garis tepi bagian atas 3 cm, dan garis tepi bagian bawah 4 cm. Berapa bagian-kah halaman kertas digunakan untuk mengetik?
A. 9/20
B. 16/30
C. 5/9
D. 3/4
E. 4/5
9. Seperenam penonton terdiri dari anak laki-laki dan sepertiga terdiri dari anak-anak perempuan. Berapa persen penonton yang terdiri dari anak-anak?
A. 66 2/3 %
B. 50 %
C. 37 1/2 %
D. 40 %
E. 25 %
10. Lima orang anak wanita masing-masing makan tiga potong kue dari suatu kotak yang berisi 2 lusin kue. Berapa bagiankah dari suatu lusin kue yang tersisa?
A. 1/8
B. 1/4
C. 3/4
D. 7/8
E. 5/8
KUNCI JAWABAN
1. D. 120 km
2. A. Rp29.382
3. A. 20
4. A. 10%
5. D. 17.20
6. D. 17 tahun
7. D. 50 km/jam
8. B. 16/30
9. B. 50%
10. C. 3/4
Demikianlah artikel tentang Soal tes kerja psikotes matematika dasar soal cerita yang sering muncul. Semoga bisa bermanfaat untuk kawan-kawan semua. Terimakasih sudah membca artikel dari kami, silahkan baca juga artikel lainnya tentang tes kerja psikotes secara lengkap di blog ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar