Selasa, 27 Desember 2022

SOAL PAS PEKERJAAN DASAR TEKNIK OTOMOTIF (PDTO) KELAS 10 SEMESTER 1

Selamat datang sobat SMK, Pada artikel ini admin akan berbagi tentang soal uas produktif tsm dan tkr. Soal yang akan admin bagikan adalah contoh soal uas pdto (pekerjaan dasar otomotif) kelas x semester 1. Bagi rekan-rekan guru produktif tsm yang sedang mencari referensi contoh soal pdto, silahkan soal ini bisa dijadikan soal uas untuk sekolah bapak/ibu guru. Berikut admin sajikan soal uas pdto kelas x semester 1. Untuk soal pdto kelas 10 semester 2 silahkan lihat di sini.

soal uas pdto kelas x semester 1

1. Alat yang digunakan untuk menggerinda hasil pengelasan, menghaluskan permukaan, dan membersihkan karat adalah ....
a. mesin las listrik
b. dongkrak
c. kikir
d. gerinda meja
e. mesin bubut

2. Perhatikan gambar berikut!

kunci roda
Nama dari kunci di atas yaitu ....
a. shifting spanner
b. flare nut spanner
c. wheel brace
d. open end spanner
e. offset ring spanner

3. Tool pengunci yang dapat digunakan untuk menahan bolt, nut, pipefitting, dan pelat besi adalah ....
a. needle node plier
b. jaw
c. pivot pin
d. vice grip
e. stationary jaw

4. Alat yang digunakan untuk memperbaiki ulir yang sudah rusak adalah ....
a. scriber
b. thread die
c. centre punch
d. wire brush
e. steel square

5. Perhatikan gambar berikut!

bor angin
Nama dari gambar di atas yaitu ....
a. portable power grinder
b. portable electric drill
c. air drill
d. pneumatic hammer
e. portable impact wrench

6. Portable impact wrench berfungsi untuk ....
a. membuat lubang benda kerja dengan diameter hingga 16 mm
b. mengendurkan baut atau mur
c. menyambungkan logam dengan nyala busur listrik
d. untuk menajamkan cutting tool
e. untuk reamer, mengamplas, atau mengilapkan permukaan

7. Nama gambar di bawah ini adalah ....

alat pneumatic hammer

a. portable power grinder
b. portable electric drill
c. portable impact wrench
d. pneumatic hammer
e. air drill

8. Mesin bor meja berfungsi untuk ....
a. membuat lubang benda kerja dengan diameter hingga 16 mm
b. mengendurkan baut atau mur
c. menyambungkan logam dengan nyala busur listrik
d. untuk menajamkan cutting tool

9. Brace atau cross block berupa balok logam dengan ... celah sebagai tempat jaw.
a. 1
b. 2
c. 3
d. 4
e. 5

10. Alat mekanik yang memiliki fungsi untuk meningkatkan tekanan fluida mampu pampat disebut ....
a. pembuka baut
b. air chisel
c. kompresor
d. dongkrak
e. kikir

11. Bearing puller attachment terdiri dari dua bagian yang dihubungkan oleh ... bolt.
a. 5
b. 4
c. 3
d. 2
e. 1

12. Penitik yaitu alat yang berfungsi untuk ....
a. membuat lubang pada benda kerja
b. menguji kerataan permukaan
c. mencetak angka-angka atau huruf pada benda kerja
d. memotong dan membelah kayu
e. menarik garis-garis gambar pada permukaan benda kerja

13. Forklift yang menggunakan gas dan baterai banyak digunakan di dalam ruangan sebab ....
a. pengopersiannya sulit
b. tidak tahan air
c. asap yang dihasilkan terlalu banyak
d. tidak boleh terkena cahaya matahari
e. tidak menghasilkan asap polusi

14. Nama alat pada gambar berikut ini adalah ....

fungsi jack stand
a. bottle jack
b. dongkrak pantograf
c. hydraulic press
d.  jack stand
e. crocodile jack

15. Engine stand memilki sebuah vertical support yang digunakan pada engine ... cylinder.
a. 1 atau 2
b. 3 atau 5
c. 4 atau 6
d. 2 atau 3
e. 5 atau 9

16. 

fungsi hydraulic press

Nama alat pada gambar di atas adalah ....
a. bottle jack
b. crocodile jack
c. hydraulic press
d. jack stand
e. dongkrak pantograf

17. Square head pada combination set mempunyai ... permukaan yang bersinggungan langsung dengan blade.
a. 6
b. 5
c. 4
d. 3
e. 2

18. 

fungsi vernier calliper

Nama alat pada gambar di atas adalah ....
a. vernier calliper
b. combination set
c. valve spring tester
d. outside calliper
e. protractor

19. Feeler gauge sering juga disebut dengan ....
a. thickness gauge
b. dial bore gauge
c. spring tester
d. dial indicator
e. depth gauge

20. Fungsi dari alat dwell tester adalah ....
a. mengukur ketinggian suatu bahan secara akurat
b. mengukur kerataan permukaan bidang datar
c. mengetahui sudut cam pada pengapian mobil
d. mengukur besaran elektronik dengan tampilan khusus
e. mengukur lubang kecil yang tidak bisa diukur menggunakan alat lain

Soal Essay

1. Jelaskan fungsi dari kunci ring!

2. Tuliskan jenis-jenis dari obeng!

3. Terangkan fungsi dari kunci busi!

4. Uraikan cara menggunakan kunci soket!

5. Bagaimana cara menggunakan kunci ring?

6. Jelaskan cara menggunakan kunci L!

7. Jelaskan cara menggunakan kunci inggris!

8. Jelaskan fungsi dari kunci soket!

9. Jelaskan cara menggunakan kunci L!

10. Jelaskan fungsi dari obeng! 

Untuk kawan-kawan yang menginginkan fiel SOAL PAS PDO KELAS 10 SEMESTER 1 KURIKULUM MERDEKA, Silahkan download di sini 

Demikian artikel tentang  SOAL UAS PRODUKTIF TSM & TKR KELAS X MAPEL PEKERJAAN DASAR TEKNIK OTOMOTIF (PDTO) SEMESTER 1. Semoga bisa bermanfaat untuk kita semua. Terimakasih sudah membaca artikel dari blog kami.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel